Text copied!
Bibles in Indonesian

Kisah 9:1-5 in Indonesian

Help us?

Kisah 9:1-5 in Perjanjian Baru dalam Terjemahan Sederhana Indonesia Edisi Kedua

1 Akan tetapi Saulus masih terus mengancam para pengikut Tuhan Yesus dengan berkata bahwa dia akan membunuh mereka. Karena itu Saulus pergi kepada imam agung,
2 dan meminta supaya dia diberikan surat kuasa yang ditujukan kepada para pemimpin setiap rumah pertemuan orang Yahudi di kota Damsik. Dalam surat itu tertulis supaya ketika dia menemukan pengikut-pengikut Yesus— baik laki-laki maupun perempuan, dia akan menangkap dan membawa mereka kembali ke Yerusalem untuk diadili.
3 Ketika Saulus sudah dekat ke kota itu, tiba-tiba cahaya dari langit menyinari sekelilingnya.
4 Lalu Saulus jatuh ke tanah dan mendengar suara yang berkata, “Saulus, Saulus, kenapa kamu menganiaya Aku?”
5 Dan Saulus bertanya, “Siapa Engkau, Tuhan?” Lalu suara itu menjawab, “Akulah Yesus, yang kamu aniaya itu.
Kisah 9 in Perjanjian Baru dalam Terjemahan Sederhana Indonesia Edisi Kedua