Text copied!
Bibles in Indonesian

Kisah 12:5-12 in Indonesian

Help us?

Kisah 12:5-12 in Perjanjian Baru dalam Terjemahan Sederhana Indonesia Edisi Kedua

5 Sementara Petrus ditahan dalam penjara, jemaat sungguh-sungguh mendoakan dia.
6 Pada malam harinya sebelum Petrus diadili oleh Herodes pada besok harinya, Petrus sedang tidur dan terikat dengan dua rantai pada kedua tentara yang ada di sebelah kiri dan kanannya. Ada juga tentara-tentara lain yang sedang berjaga-jaga di pintu penjara.
7 Tiba-tiba salah satu malaikat muncul di sana, dan terang bersinar di dalam penjara itu. Lalu malaikat itu menyentuh Petrus pada bagian rusuknya untuk membangunkan dia dan berkata, “Cepat bangun!” Saat itu juga rantai-rantai itu terlepas dari tangan Petrus.
8 Lalu malaikat itu berkata kepadanya, “Pakailah bajumu dan sandalmu.” Dan Petrus pun melakukannya. Kemudian malaikat itu berkata lagi, “Pakailah jubahmu dan ikutlah saya.”
9 Lalu Petrus mengikuti malaikat itu keluar, tetapi dia tidak berpikir bahwa yang dilakukan malaikat itu benar-benar terjadi. Dia menyangka bahwa dia mendapat penglihatan.
10 Mereka melewati penjagaan pertama dan kedua, lalu mereka sampai di pintu besi, yang adalah pintu menuju ke kota. Pintu itu terbuka dengan sendirinya dan mereka pun keluar dari situ. Sesudah mereka berjalan dari persimpangan jalan ke jalan lain, tiba-tiba malaikat itu menghilang.
11 Saat itu juga Petrus menyadari apa yang sudah terjadi dan dia berkata, “Sekarang saya tahu dengan pasti bahwa Allah sudah mengutus malaikat-Nya untuk menyelamatkan saya dari tangan Herodes dan dari semua rencana jahat orang Yahudi.”
12 Ketika Petrus sudah sadar tentang apa yang terjadi, dia pergi ke rumah Maria— ibu Markus. Markus itu juga disebut Yohanes. Di rumah itu banyak orang sedang berkumpul dan berdoa.
Kisah 12 in Perjanjian Baru dalam Terjemahan Sederhana Indonesia Edisi Kedua